top of page

U-House

Split to Connect

Project Number
Location
Type 
Scope of work
Status
2017-018
Ulujami - Jakarta
Residential
Concept - Constuction Drawing
Completed 2019

U House adalah Small Urban House yang dibangun di atas tanah seluas 7,5 x 13 Meter, berlokasi di area padat permukiman Jakarta Selatan, dan tidak terletak di jalan utama menjadikan site ini memiliki karakter yang unik dan tantangan tersendiri dalam penyelesaian desainnya. Tantangan membuat rumah compact namun memiliki banyak cahaya matahari, memiliki cross ventilasi yang baik serta memiliki pola sirkulasi yang menarik dengan tetap menjaga privasi penghuni di dalamnya.

 

Agar matahari dapat masuk ke seluruh ruang, celah diciptakan di tengah tengah U-House. Zona ruang dipisahkan dan disusun dalam system split level, dan ruang antara void utama di tengah tengah tersebut memberukan kesempatan cahaya matahari masuk melalui skylight. Ruang antara ini membentuk void di tengah rumah sehingga tercipta konektivitas antar ruang. Atap skylight void ini juga didesain memiliki celah yang berfungsi untuk heat exchange atau bukaan udara panas keluar, sehingga cross ventilasi tercipta di dalam rumah dan menjadikan rumah lebih sehat.

 

Sistem split level ini juga sebenarnya merupakan solusi meminimalkan buangan sampah puing bangunan lama, sehingga setting peninggian split level disesuaikan dengan volume puing bongkaran rumah eksisting. Living Room yang berada sedikit lebih tinggi dari jalan lingkungan dan dengan sentuhan aksen roster kerawang sebagai breathable wall , menciptakan privasi bagi pemilik rumah. Tampak muka bangunan dibuat menyerong juga karena pertimbangan privasi dalam artian memberikan jarak yang cukup dari jendela rumah ini dengan rumah di seberangnya.

U HOUSE 01.jpg
U HOUSE 02.jpg
U HOUSE 03.jpg
area wastafel foyer
U HOUSE 05.jpg
U HOUSE 04.jpg
U HOUSE 09.jpg
U HOUSE 11.jpg
U HOUSE 13.jpg
U HOUSE 14.jpg
bottom of page